Minggu, 30 November 2014

Cara Mengatasi Lengan, Paha dan Betis Menggelambir


Kebanyakan orang akan merasa kesal dan kurang percaya diri ketika melihat lengan, paha dan betis mereka yang menggelambir. Tak dapat dipungkiri, penampilan akan terlihat kurang menarik dengan kondisi seperti ini. Apa sih yang sebenarnya menyebabkan masalah ini dan adakah solusi yang tepat untuk mengatasi masalah ini? Penyebab lengan, paha dan betis menggelambir adalah kelebihan lemak di dalam tubuh yang terjadi ketika seseorang mengkonsumsi terlalu banyak makanan yang mengandung lemak dan karbohidrat, seperti daging, nasi, ubi, jagung, dan lain-lain. Perlu diketahui bahwa pria dan wanita yang berusia 20-40 tahun dengan kebutuhan energi sekitar sekitar 2.000 kalori per hari membutuhkan sekitar 45 gram lemak per hari. Apabila asupan lemak lebih dari itu, maka akan terjadi penumpukan lemak pada lengan, paha dan betis. Untuk mengatasi penumpukan lemak pada lengan, paha dan betis, silahkan melakukan beberapa hal berikut ini:
Mengecilkan lengan

biceps and triceps Triceps (bagian lengan bawah)
  • Berdiri dengan kaki diduka selebar bahu
  • Punggung tetap tegak.
  • Kedua tangan posisi tegak sambil memegang dumbbell. Ingat untuk tidak memilih dumbbell yang terlalu berat terlebih dahulu. Idealnya pilih dumbbell dengan berat 5 kg.
  • Angkat dumbbell hingga membentuk sudut 90 derajat, tahan dua detik dan turunkan secara perlahan.
  • Lakukan hal ini minimum 5 set dengan 12 repetisi.
Biceps (bagian lengan atas)
  • Ambil posisi sama seperti membentuk triceps.
  • Kedua tangan posisi lurus ke depan memegang dumbbell, lalu tarik dengan mendekat ke bahu dan tahan selama 2 detik. Luruskan kembali secara perlahan.
  • Lakukan hal ini minimum 5 set dengan 12 repetisi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar